Apa Saja Rahasiamu Membentuk Badan Berotot?

 Apa Saja Rahasiamu Membentuk Badan Berotot?



○Apa Saja Rahasiamu Membentuk Badan Berotot?


1. intermittent fasting, 24 dan 48 jam (hanya minum air putih). Ini kalau lagi tidak latihan


2. Tidur minimal 6 jam


3. mandi pagi sebelum subuh


4. tidur dilantai tanpa bantal, boleh pakai kain tipis sebagai alasnya (untuk pemulihan badan, istilahnya Grounding)


5. PowerNap/Tidur siang, tidur dilantai juga/ikuti poin no 4. cukup 15–20 menit


6. berjemur 15 menit antara jam 9–10 pagi (tidak boleh pakai sunblock, pakai baju celana yang tipis seperti kaos sehingga sinar matahari kena badan). Jangan berjemur jam 10 keatas, resiko kanker. jangan pula berjemur jam 9 kebawah, kurang bermanfaat)


7. Makan protein dalam jumlah banyak (paling murah telur, ikan, tempe)


8. Progressive workout (setiap latihan beban HARUS menambah beban secara konsisten)


9. Jangan onani/coli/ngocok dan nonton bokep ( Nutrisi yang kamu makan seharusnya ke otot malah harus isi ulang sperma, gak lucu ! )


10. Jangan minum kopi dan teh 2 jam sebelum dan sesudah makan, kandungannya menghalangi nutrisi masuk ke tubuh


11. Minum kopi dan teh 2 jam setelah bangun tidur, agar tidak stres di sore hari


12. Minum kopi maksimal 2 gelas dan teh 4 gelas (pilih salah satu, ini bukan gabungan/minum 6 gelas setiap hari ya !)


13. Minum air garam hangat (sejumput) setelah bangun tidur


14. jalan kaki minimal 7.000 langkah, sebaiknya nyeker/tidak pakai sendal dirumput (grounding)


15. Tidur jangan sampai kepala (leher keatas) dan kaki (dengkul kebawah) ditutupi selimut atau apapun, serta kaki jangan pakai kaos kaki. Kecuali sedang sakit, kalau kedinginan ya ditahan saja


16. kalau ada rezeki lebih beli whey protein


17. Kalau pakai earphone, headset atau apapun itu, maksimal suaranya 30%


Ini rahasia selain membentuk otot juga rahasia kesehatan lainnya ya (seperti kebiasaan agar badan cepat pulih)


Apa Saja Rahasiamu Membentuk Badan Berotot?


Komentar

Postingan Populer