7 PERTANYAAN BUAT CALON PASANGAN
7 PERTANYAAN BUAT CALON PASANGAN
1. Tentang Agama
- Kamu memandang dirimu sebagai seorang Muslim yang bagaimana?
- “Apa sih tauhid menurut kamu dalam aplikasinya di kehidupan sehari-hari?”
- Apakah kamu mengikuti aliran tertentu dalam beragama?
- Ibadah sunnah yang rutin kamu lakukan sehari-hari apa?
- Apa pengalamanmu dalam beragama yang paling berkesan?
2. Tentang Personal dirinya
- Apa saja kelebihan dan kekuranganmu yang menonjol/utama?
- Apa yang menjadi impian terbesar dalam hidupmu?
- Apa yang kamu lakukan ketika marah kepada seseorang?
- Apa yang kamu lakukan di waktu senggangmu?
- Apa yang menjadi prioritasmu saat ini?
- Bagaimana caramu menyelesaikan masalah?
3. Tentang Keluarga
- Bagaimana kamu mendeskripsikan keluargamu? (Pertanyaan ini merupakan pancingan awal untuk mengetahui latar belakang keluarga dan keluarga seperti apa yang akan kamu hadapi jika kalian jadi menikah)
- Adakah preferensi orang tua terkait menantu?
- Apakah orang tua keberatan jika memiliki menantu yang… (sebutkan kondisimu yang menurutmu bisa membuat orang tua keberatan, misal beda suku, perempuan karier, dari keluarga broken-home, dsb)
4. Tentang Kriteria Pasangan
- Bagaimana kamu memandang pasangan hidup (suami/istri)?
- Kriteria pasangan yang menurutmu harus ada itu apa?
- Hal apa yang paling tidak kamu harapkan ada pada diri pasanganmu?
- Apakah kamu keberatan jika memiliki pasangan yang (sebutkan kekurangan/kondisimu yang kira-kira bisa membuat seseorang keberatan menerimamu sebagai pasangan, misal : pencemburu, cerewet, tidak bisa memasak, tidak bisa menyetir, dsb)
5. Tentang Rumah Tangga
- “Keluarga seperti apa yang kamu inginkan?”
- Rumah tangga ideal menurutmu itu yang bagaimana?
- Bagaimana pembagian tugas domestik antara suami istri menurutmu? (Mungkin terdengar sepele, tetapi ketika berumah tangga urusan domestik bisa jadi sumber permasalahan)
- Apabila ta’aruf ini berlanjut menikah, kira-kira akan tinggal di mana (kos/kontrak/sama orang tua)?
- Bagaimana pandanganmu tentang poligami? Dan apakah ada keinginan untuk melakukannya?
6. Tentang Finansial
- Bagaimana caramu mengelola keuangan?
- Apakah kamu memiliki kewajiban finansial ke keluarga?
- Apakah kamu memiliki tanggungan finansial/utang?
- Nafkah istri itu menurutmu seperti apa?
Sebutkan kasus terkait keuangan misal istri tidak bekerja dan orang tuanya membutuhkan bantuan finansial, tanyakanlah apakah dia tidak keberatan untuk membantu?
- Bagaimana pandanganmu tentang utang?
- Kalau suami memiliki gaji UMR, apakah kamu keberatan?
7. Tentang Kesehatan
- Apakah kamu memiliki penyakit tertentu?
- Apakah kamu merokok? Jika misal ya, bersediakah kamu untuk berhenti merokok setelah menikah?
Video Youtube: Here Guys!
Komentar
Posting Komentar