Ada Beberapa Kedisiplinan Dalam Parenting yang Diabaikan Orangtua:
Ada Beberapa Kedisiplinan Dalam Parenting yang Diabaikan Orangtua:
1. Tidak tega membiarkan anak tidur di
kamar mereka, sehingga sampai setelah balita pun masih tidur dengan orangtua.
2. Membiarkan anak makan berkeliaran
atau membuat kegaduhan di tempat umum. Orangtua berpikir, "Terserah mau bagaimana yang penting anak saya makan dan bisa ngobrol tanpa diganggu."
3. Memanjakan anak dengan membiarkan
pengasuhnya melakukan semua aktivitas yang seharusnya dapat dilakukan sendiri oleh anak. Contoh: mengambil minum sendiri, menaruh piring di tempat cuci setelah makan, merapikan tempat tidur sendiri.
4. Memberikan semua keinginan anak karena
Kemapunan ekonomi, tanpa anak harus melakukan suatu usaha untuk mendapat barang itu.
5. Anak berteriak menangis di tempat
umum karena tidak dibelikan apa yang dia minta. Seharusnya dari rumah sudah dididik, diberitahu hukumannya, dan terus diingatkan untuk tidak bereaksi begitu.
6. Anak tidak dipaksakan harus punya
greeting manners. Tidak menyapa orang yang lebih tua ditoleransi dengan pikiran, "Ah, kan masih anak-anak. Maklumlah." Padahal etika itu seharusnya dilatih dari kecil.
7. Mengajar anak untuk mengucapkan terimakasih kepada pelayan restoran ketika pesanan diantarkan.
Komentar
Posting Komentar