Apa Saja Tips yang Berguna Bagi Anak Kos?

 Saya menjawab ini karena kebetulan saya anak kost. Ada beberapa tips hemat ala anak kost



1. Beli rice cooker mini, untuk harga dibawah 150.000 sudah bisa kamu dapatkan dengan merk yang bagus.

2. Beli kompor listrik. saya sarankan merk icook di market place harganya 185.000.

3. Beli beras jangan per kg tapi 5kg(karung) 1kg beras 12.000x5= 60.000. sedangkan karung 5kg di Medan 50.000.

4. Makan telur+kecap+nasi anget juga enak kok.

5. Kalau suka ngemil beli pisang. 1 sisir 14.000 biasa isinya 20an nah itu bisa bisa sekalian kamu akali untuk sarapan. selain murah juga menyehatkan kan? Saran: jangan beli terlalu tua resikonya cepat busuk!

6. Biasanya saya kalau untuk makan masak yang simple dan tahan seperti ikan teri. 1ons bisa untuk 2hari untuk sayurnya saya beli sawi 2rb saya rebus jika hendak makan.

7.  Untuk minum hindari air dalam kemasan. lebih baik minum air isi ulang harga 1 botol 6.000an.

8. Kalau engga suka air galon karena rasanya beda masak air pdam juga oke kok. Walaupun boros gas/listrik.

9. Kalau bepergian bawa minuman dari dari kost

10. Cuci pakaian sendiri. kalau saya dalam keadaan apapun cuci baju sendiri karena saya menanamkan lebih baik tidak bersih daripada loundry. jadi takut deh mau loundry hehe

11. Usahakan cari kost yang sudah tersedia akses internet(wifi) walaupun kamu mengeluarkan 30–50.000 itu lebih baik daripada harus keluar mencari ke cafe.

12. Catat setiap pengeluaran dan menabunglah diawal waktu bukan diakhir.

13. Berinteraksi dan beerbuat baiklah dengan pemilik/tetangga kamar karena mereka yang akan membantumu kelak

14. Hindari nongkrong setiap hari. maksimal seminggu sekali

15. Untuk berolahraga manfaatkan fasilitas kampus/taman seperti besepeda, arena jogging dll

16.Kalo punya kendaraan sendiri lebih baik app ojek online tidak di unduh. Ada promo promo yang bikin tergoda.


Sumber: disini

Komentar

Postingan Populer